Tak Berkategori

Bisnis Online Modal Kecil Untung Besar

5 tahun terakhir ini pertumbuhan bisnis digital melaju dengan begitu pesatnya. Banyak sekali platform e-commerce yang tumbuh dengan bermacam modelnya. Bahkan media sosial seperti Facebook yang dulu berfungsi untuk media pertemanan, saat ini ada marketplace di salah satu fiturnya.

Revolusi teknologi digital ini turut merubah pola berbelanja semua orang. Jika di era 90an dulu seseorang harus ke mall/pasar tradisional untuk membeli keperluannya, maka saat ini tidak harus repot-repot lagi. Kini jika mau mencari produk, hanya tinggal searching saja di smartphone.

Bila lokasinya sellernya dekat, beberapa menit kemudian sudah ada driver yang mengantarkan produk tersebut. Bila posisi sellernya jauh (misal di luar kota), biasanya produk itu diantar keesokan harinya.

Berkat kemajuan teknologi digital ini, sehingga banyak orang yang lebih tertarik berbelanja secara online. Nah ini adalah kesempatan emas bagi setiap pelaku usaha offline untuk mulai Go-Online. Yaitu mulai merintis karir bisnisnya secara online.

Nah, terkadang yang jadi permasalahan; ada orang yang modalnya pas-pasan sekali untuk memulai usaha. Bisakah dia berbisnis online dengan modal yang sedikit tersebut?

Yap! Tentunya bisa! Banyak sekali pilihan bisnis online yang dapat kamu lakukan dengan modal sedikit itu. Dan kamu tetap berpeluang untuk mendapatkan keuntungan besar dari modal yang minim tersebut.

Berikut beberapa bisnis online modal kecil untung besar tersebut:

1. Menjual pulsa secara online.

Bisnis online pulsa ini memiliki prospek yang bagus dan peluang omsetnya juga besar.

Alasannya?

Karena pulsa pasti diperlukan oleh banyak orang. Terlebih dizaman yang serba modern ini.

Siapa sih saat ini orang yang tidak perlu pulsa? Pemulung hingga tukang sampah pun mereka perlu pulsa, apalagi para pebisnis dan profesional yang pastinya sangat butuh pulsa (untuk berkomunikasi dengan klien mereka).

Oleh sebab itu, bisnis pulsa ini sangat potensial bila dipasarkan lewat online. Dengan dijual secara online, calon pelanggan kamu akan datang dari seluruh Indonesia.

Kamu dapat menggunakan platform e-commerce paling populer saat ini guna memasarkan bisnis pulsa kamu. Terserah kamu pilih platform e commerce yang mana, sebab tiap-tiap platfoem itu memiliki kelebihannya masing-masing.

2. Membuka jasa konsultasi online.

Jika kamu adalah seorang yang expert di bidang tertentu, kamu dapat membuka layanan jasa konsultasi secara online.

Banyak sekali bidang jasa konsultasi yang dapat dibuka secara online. Misal kesehatan, ekonomi, hukum, psikologi, serta masih banyak lagi yang lainnya.

Berkat kemajuan teknologi paling mutakhir, layanan jasa ini dapat kamu berikan lewat media aplikasi Skype ataupun video call.

Penghasilan yang akan kamu peroleh dibidang jasa konsultasi online ini bergantung seberapa dalam kemampuan yang kamu miliki, serta seberapa terkenal keahlianmu. Semakin kamu populer di bidangmu, semakin besar pula tarif untuk jasa kamu itu.

Contohnya konsultan di bidang hukum yang sudah populer seperti Hotman Paris. Ia itu sekali konsultasi hukum tarifnya sampai puluhan juta rupiah (terkecuali bantuan hukum, biasanya dia berikan gratis).

Jasa konsultasi secara online ini modalnya relatif kecil jika dibanding dengan buka jasa secara offline. Bila buka jasa secara offline, kamu tentu butuh biaya untuk menyewa tempat. Belum lagi bayaran yang tidak sedikit buat mengurus izin ini itu dsb. Sangat berbeda dengan jasa konsultasi yang dibuka secara online, kamu cuma butuh laptop plus kuota internet saja buat mengoperasikan bisnis online kamu.

3. Jadi penulis lepas.

Jadi penulis lepas termasuk jenis bisnis online dengan peluang penghasilan yang cukup besar.

Mengapa jadi penulis lepas peluang penghasilannya besar?

Betapa tidak? Modal utama kamu hanya kemampuan menulis saja. Modal yang lain paling-paling hanya seperangkat laptop dan kuota internet saja.

Dapat dikatakan keuntungan bersih seorang penulis itu bisa mencapai 90%. Sebab modal rutin yang mesti kamu keluarkan cuma kuota internet + biaya listrik saja. Sedangkan modal untuk laptop hanya besar ketika membelinya saja.

Penulis yang berbakat + produktif biasanya sanggup memperoleh pemasukan bersih paling tidak 3 jutaan perbulan. Seorang penulis yang mutu tulisannya bagus, tarif jasanya paling tidak dibayar sekitar 50 ribu rupiah per 1000 kata. Bila ia sanggup menulis 2 buah artikel saja/hari, ‘gajinya’ bisa 3 jutaan perbulan.

Gimana menurut kamu? Peluang usaha yang cukup menjanjikan bukan?

Nah, manakah yang ingin kamu seleksi diantara ketiga opsi bisnis online diatas?

Pilihlah yang sesuai dengan bakat kamu. 😉

Mudah-mudahan artikel singkat ini dapat bermanfaat.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *